Kamis, 19 Maret 2009

JADILAH MANUSIA YANG BERMANFAAT

Dalam hidup ini, pasti pernah terlintas dalam pikiran kita, apa hal yang berarti yang pernah kita lakukan, baik untuk diri sendiri ataupun orang lain. Jika Kita merasa belum memiliki hidup yang berarti, berarti harus kita evaluasi.

Hidup akan lebih berarti kalau senantiasa menjadi lebih baik dari sebelumnya. Jadi, kita tidak selalu berada pada titik yang sama, melainkan senantiasa bergerak maju dan menjadi lebih baik dan lebih dekat ke tujuan yang telah kita tetapkan.

Salah satu cara untuk selalu berkembang adalah dengan memiliki semangat belajar. Pastikan ada sesuatu yang baru yang Kita pelajari setiap harinya. Belajar sesuatu yang baru tidak harus selalu belajar sesuatu yang rumit.

Secara fisik manusia selalu berkembang, dari bayi, menjadi anak-anak, lalu menginjak remaja, dan dewasa. Imbangi perkembangan fisik ini dengan perkembangan diri dalam bentuk pengetahuan, wawasan, keterampilan, ataupun kebijaksanaan. Jika kita belajar sesuatu yang baru tiap harinya, pasti hidup kita akan lebih terasa bermanfaat dan berarti.

Buat apa kita memiliki suatu keterampilan jika kita tidak bisa berbagi keterampilan tersebut agar orang lain bisa menikmatinya. Buat apa kita bisa main musik, jika permainan musik kita tidak kita bagikan kepada orang lain untuk menikmatinya. Buat apa kita memiliki berbagai ilmu, jika ilmu itu hanya kita simpan untuk diri sendiri.

Agar hidup lebih berarti, kita perlu memiliki semangat berbagi: berbagi ilmu, berbagi keterampilan, berbagi pengetahuan, berbagi pengalaman, dan juga berbagi berkat. Masalah akan terasa lebih ringan jika kita bisa berbagi dengan orang-orang yang kita percayai. Prestasi atau kesenangan akan menjadi terasa lebih berlipat ganda jika kita juga bisa berbagi dengan orang-orang sekitar kita. Jangan takut, jika kita berbagi kita tidak akan kekurangan. Justru dengan berbagi, kita akan menjadi lebih terampil, lebih ahli, dan lebih mampu. Selain itu, jika kita berbagi kita akan terpacu juga untuk senantiasa meningkatkan diri dengan keterampilan baru, pengetahuan baru, atau berkat yang lebih banyak lagi, sehingga kita bisa berbagi yang lebih baru dan lebih banyak pada orang sekitar.

Semangat berbagi ini akan membuat hidup kita lebih berarti, karena semakin banyak yang kita bagi, semakin banyak orang yang bisa menikmati hasil karya kita, dan semakin banyak orang yang akan menaruh hormat kepada kita.

Barang yang hilang bisa kita ganti dengan yang baru. Uang yang hilang bisa kita cari lagi dengan kerja keras dan kerja cerdas. Tetapi, waktu yang hilang tidak akan bisa kembali. Jadi, pastikan agar kita senantiasa memanfaatkan waktu yang kita miliki seoptimal mungkin.

Jangan malas melakukan sesuatu karena begitu waktu terbuang dengan sia-sia, waktu itu akan hilang selamanya, tidak bisa tergantikan. Daripada menghabiskan waktu dengan kesedihan, keputusasaan, dan perasaan yang negatif, mengapa kita tidak memanfaatkan waktu sebaik-baiknya dengan memenuhi waktu kita dengan berbagai hal yang positif.

Hidup cuma sekali saja. Jadi pastikan kita bisa memanfaatkan hidup dengan hal-hal positif yang berarti dan bisa kita lakukan dengan berbagi untuk orang lain di sekitar kita.

Ada sebuah kata bijak mengatakan bahwa Sebaik baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain, Jadi Untuk apa kita hidup kalau tidak ada orang yang mendapat manfaat dari kita, Kita ada tapi seolah olah seperti tidak ada. Itu berarti bahwa sesungguhnya Kita Telah mati dalam hidup. Kita hidup, tapi seperti benda mati yang tidak berguna.

Sudahkah Kita merasa bahwa hidup Kita sudah berarti baik bagi diri sendiri maupun orang lain di sekitar Kita? Jika belum sepenuhnya, mungkin Kita bisa mulai sekarang.

4 komentar:

Anonim mengatakan...

Wah makasih inspirasinya ya..
Moga-moga banyak orang membaca tulisan ini..

Thanks

Anonim mengatakan...

Wadew...pencerahan buat gw nie...thanks ya

Ajwin Ajeera mengatakan...

bgus skali post ni.
:)

Anonim mengatakan...

Setuju 100 persen... Jangan malah jadi yang sebaliknya, ya!

Liverpool Incar Kiper Stoke City untuk lapis adrian yang kurang greget

kabarnya bergerak cepat mencari kiper baru menyusul performa buruk adrian Pemain Stoke City,  Jack Butland disebut jadi incaran. Memang bena...